Sore hari, saat cuaca dingin dan hujan, perut terkadang terasa lapar dan mulut ingin mengunyah sesuatu. Salah satu hidangan yang bisa dinikmati dalam suasana tersebut adalah gorengan. Saat bosan dengan gorengan yang biasa, cobalah membuat sesuatu yang berbeda dengan keju dan singkong.
Sajian ringan ini berbeda dari singkong goreng biasanya. Karena untuk menyempurnakan kelezatannya, singkong goreng ini ditambah keju parut yang dituangkan di atasnya. Rasa singkong yang cenderung hambar membuat sajian ini dinikmati dengan berbagai macam topping.
Jika Anda menyukai singkong dengan rasa yang gurih, Anda bisa menambahkan rasa yang berbeda ke dalamnya. Anda juga dapat mengolah singkong menjadi keripik dengan mesin keripik singkong dan mesin pemotong singkong, nah berikut ini cara membuat singkong keju aneka rasa
Cara Membuat Singkong Keju
1. Singkong Keju Komplit
Bahan-bahan
- 1 kg singkong
- 2 siung bawang putih, parut halus
- 1/2 sendok teh baking powder
- 1 sendok teh ketumbar bubuk
- Bubuk kaldu penyedap rasa secukupnya
- Garam halus sesuai selera
- Air es secukupnya
- Minyak goreng sesuai selera
Bahan Topping
- 1 sachet susu kental manis putih
- Keju cheddar parut secukupnya
- Meises, jika mau
Cara Membuat
- Singkong dikupas lalu dipotong memanjang. Kemudian potong-potong singkong.
- Cuci singkong sampai bersih.
- Siapkan dan panaskan kukusan. Kemudian masukkan singkong dan tunggu sampai matang.
- Sementara singkong dikukus, campur bawang putih parut, baking powder, ketumbar bubuk, kaldu bubuk, dan garam. Kemudian tambahkan air dingin dan beberapa es batu. Cicipi rasanya dan sesuaikan dengan selera Anda.
- Jika singkong sudah empuk, angkat dan langsung masukkan ke dalam air es yang. Biarkan singkong terendam selama 30-60 menit dan simpan dalam freezer. Proses ini bisa membuat singkong menjadi renyah dan pecah-pecah saat digoreng.
- Goreng singkong dalam minyak goreng yang sudah dipanaskan sebelumnya. Tunggu hingga matang dan bolak balik singkong agar merata kematanganya.
- Setelah matang, singkong segera diangkat dan tiriskan.
- Tata singkong di piring saji, tuang keju parut dan susu kental manis di atasnya. Tambahkan juga meises jika Anda mau.
2. Singkong keju krispi
Bahan-bahan
- 4 buah singkong
- 3 bungkus bumbu kentang goreng rasa keju
- Garam secukupnya
- 3 sdt soda kue
- Air secukupnya
Cara membuat
- Kupas, cuci dan potong singkong menjadi potongan-potongan kecil.
- Rebus air, tambahkan garam, penyedap keju, baking powder. Masak hingga singkong empuk atau mekar, tiriskan.
- Goreng sampai coklat keemasan dalam minyak panas.
- Angkat dan sajikan.
3. Singkong keju merekah
Bahan-bahan
- 2 kg singkong
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 2 sdt garam
- 3 sdt kaldu jamur
- 2 sdt baking powder
- 2 liter air es
- 3 sdm mentega
- 2 liter minyak goreng
Cara membuat
- Cuci singkong, potong-potong dan kukus sampai pecah di dalam.
- Siapkan wadah terpisah untuk bumbu, tambahkan bawang putih yang telah dihaluskan, garam dan kaldu jamur, lalu tambahkan soda kue.
- Tambahkan air es ke dalam campuran bumbu yang sudah disiapkan.
- Keluarkan singkong dari kukusan dan segera masukkan ke dalam air es, biarkan meresap agar kulit luarnya pecah dan bumbu meresap. Sekitar 15 menit, lalu tiriskan singkong.
- Siapkan minyak goreng dan pastikan singkong terendam minyak saat menggoreng.
- Tiriskan singkong dan siap disajikan.
Demikian artikel saya mengenai cara membuat singkong keju aneka rasa, semoga dapat bermanfaat dan selamat mencoba, terimakasih.